Pihak kepolisian kembali berhasil menangkap satu pelaku penyebar Hoax dan ujaran kebencian, Fuaq Sidiq.
Kabar tersebut disebar luaskan melalui media sosial Twitter@BareskrimPolri pada Kamis (1/3/2018).
'#PolresTasikmalaya
Berhasil menangkap satu lagi pelaku penyebar Hoax dan ujaran kebencian, Fuad Sidiq, yang tergabung dalam jaringan Muslim Cyber Army (MCA).
Ditangkap pada Rabu (28/2) sekitar pukul 18.30 WIB.
diciduk di Desa Cidadali, Kabupaten Tasikmalaya. #Bareskrim' tulis akun @BareskrimPolri.
Berhasil menangkap satu lagi pelaku penyebar Hoax dan ujaran kebencian, Fuad Sidiq, yang tergabung dalam jaringan Muslim Cyber Army (MCA).
Ditangkap pada Rabu (28/2) sekitar pukul 18.30 WIB.
diciduk di Desa Cidadali, Kabupaten Tasikmalaya. #Bareskrim' tulis akun @BareskrimPolri.
Bukan memberi pujian, Wakil DPR RI, Fahri Hamzah justru menuai protes pada cuitan akun resmi polri tersebut.
Pasalnya, dia tidak terima jika pelaku penyebar hoax menggunakan istilah muslim, yakni Muslim Cyber Army (MCA).
Berikut cuitan dari politikus berusia 46 tahun tersebut.
'Tidak bijak anda memakai istilah Muslim Cyber Army...sebab nama Muslim yg menempel pada orang2 di dunia maya ini umum sifatnya...usul saya: proses aja pidananya sesuai hukum...tapi menyeret nama islam seperti dalam kasus #WarOnTerror USA itu bikin dunia hancur'
Bahkan tokoh asal Sumbawa tersebut berkali-kali membuat kicauan tentang penggunakan kata muslim pada pelaku ujaran kebencian.
Berikut kumpulan tweet dari Fahri Hamzah yang dihimpun oleh TribunJakarta.com di akun Twitter @fahrihamzah.
Bahkan Fahri juga menyebut akun Presiden Joko Widodo pada salah satu kicauannya.
Pada beberapa kicauan tersebut, banyak netter memberi komentar yang beragam.
No comments:
Write comments